Tips Mencegah Penyakit Batu Ginjal, Jangan Disepelekan!

Tips mencegah batu ginjal. (Foto: Net)

Moeslim.id | Batu ginjal adalah masalah pada organ ginjal yang disebabkan oleh tingginya kadar zat kimia pembentuk kristal dalam urine, yaitu asam urat, kalsium fosfat dan kalsium oksalat. Zat-zat ini sulit dihancurkan oleh cairan pada urine.

Apabila terus menumpuk, zat kimia tersebut dapat membentuk kristal yang menyerupai batu. Selain itu, terbentuknya batu ginjal juga bisa disebabkan oleh kekurangan zat yang mencegah pembentukan kristal dalam urine.

Pola makan yang tidak sehat bisa menjadi penyebab utama batu ginjal. Kondisi ini bisa menimbulkan rasa sakit hebat dan kesulitan buang air kecil. Pasalnya, batu yang berbentuk kristal ini bisa mengganggu aliran urine yang menuju saluran kencing.

Baca Juga:  Tips Mencegah Obsessive Compulsive Disorder (OCD)

Kurangnya asupan air, bisa membuat limbah mengendap dan mengeras. Alhasil, urine menjadi lebih pekat terbentuklah batu ginjal. Itulah alasan untuk mencukupi kebutuhan hidrasi tubuh dengan minum minimal delapan gelas air sehari.

Air putih merupakan pilihan terbaik karena tidak ada tambahan bahan apapun. Minuman yang memiliki rasa cenderung bisa meninggalkan residu dalam tubuh.Â