
Penanaman dan pemeliharaan pohon, kata Sidik, juga merupakan salah satu aspek dari Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup Pada Satuan Pendidikan Formal (Gerakan PBLHS).
“Menanam dan memelihara pohon merupakan kegiatan berkelanjutan yang diharapkan memberi manfaat jangka panjang bagi terciptanya kepedulian dan budaya lingkungan hidup sehat di madrasah,” tuturnya.
“Urusan pelestarian alam bukanlah masalah kecil karena menyangkut masa depan anak cucu kita. Sebenarnya saat kita menanam pohon saat ini, kita sedang menanam doa dan menanam harapan untuk keberlanjutan hidup generasi yang akan datang,” tandasnya.(*)