Apa Itu Niacinamide? Berikut Jenis dan Manfaatnya

Ilustrasi Niacinamide. (Foto: Net)

MOESLIM.ID | Niacinamide adalah salah satu jenis vitamin B3. Beberapa produsen terkadang melabeli niacinamide sebagai niacin. Namun, niacin dan niacinamide adalah bentuk vitamin B3 yang berbeda.

Niacinamide adalah vitamin yang larut dalam air, artinya tidak tersimpan di dalam tubuh. Kamu perlu mendapatkannya melalui makanan atau suplemen. Tubuh membutuhkan niacinamide untuk menghasilkan energi.

Niacinamide merupakan perawatan wajah yang tengah banyak orang gandrungi saat ini. Manfaat kandungan niacinamide yaitu membuat tampilan kulit lebih baik hingga menunda penuaan dini.

Baca Juga:  Celana Slim Straight Pria Memberi Kesan Powerfull

Kandungan niacinamide juga mudah kamu gunakan dan memiliki tekstur lembut. Niacinamide adalah bentuk vitamin B3, yang merupakan nutrisi penting untuk perkembangan dan fungsi sel-sel dalam tubuh.

Sebab, sel tubuh membutuhkannya agar berfungsi dengan benar. Kandungan niacinamide bisa kamu dapatkan secara bebas tanpa resep dokter. Dosis aman yang dapat kamu gunakan yaitu kurang dari 35 miligram (mg) setiap hari.