Memilih Sajadah yang Cocok Untuk Para Traveler

Sajadah yang cocok untuk para traveler. (Foto: Net)

MOESLIM.ID | Sajadah merupakan perlengkapan ibadah berupa satu lembar kain atau karpet yang digunakan oleh umat Muslim. Dalam Islam, sajadah diletakkan di atas tanah atau lantai sebagai alas untuk shalat. Alas tersebut digunakan saat sujud dan duduk.

Seorang Muslim wajib bersuci dengan wudhu dan salat di tempat yang suci dari najis, termasuk alat sajadahnya. Sajadah dapat berupa karpet kecil yang biasanya berukura kurang lebih 80×120 cm.

Bagi sebagian orang, traveling menjadi impian hidupnya. Namun bagi kamu yang beragam Islam pastinya harus tetap melaksanakan kewajiban shalat di mana pun berada, atau saat dalam traveling.

Baca Juga:  Clutch Bag, Untuk Gaya di Resepsi Pernikahan dan Formal

Untuk memudahkan beribadah saat traveling, penting untuk memiliki perlengkapan shalat yang memadai, khususnya sajadah. Biasanya, ketika traveling kita membawa tas dengan ukuran yang berbeda yaitu koper, dan tas ransel. Untuk memudahkan ibadah, kamu pasti kesulitan jika menyimpan sajadah di dalam koper.

Kamu pastinya membutuhkan sajadah dengan dimensi lipat yang kecil agar mudah dibawa bepergian. Dengan begini, kamu bisa menyimpan sajadah di dalam tas yang selalu kita bawa ke mana-mana.