Moeslim.id | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kuansing di masa kepemimpinan Suhardiman Amby menyiapkan program umrah gratis untuk para guru surau, guru ngaji di masjid dan masyarakat kurang mampu.
Program yang digawangi Bagian Kedra Setda Kuansing itu, sudah dua tahun berjalan. Yakni tahun 2023 dan 2024 sekarang.
Di tahun 2024, Pemkab Kuansing menyiapkan sebanyak 23 orang penerima program umrah gratis. Mereka adalah guru-guru surau, guru-guru ngaji di masjid serta masyarakat kurang mampu.
“Ke 23 orang penerima umrah gratis Pemkab Kuansing sudah kami berangkatkan dan baru saja kembali ke kampung halaman,” kata Kabag Kesra Setda Kuansing, Tasrum, beberapa waktu lalu.
Menurut Tasrum, mereka dipilih sesuai persyaratan. Misalnya saja dari kelompok guru-guru ngaji di surau, masjid, atau kelompok masyarakat lainnya yang kurang mampu tetapi dinilai layak diumrahkan.