Moeslim.id | Abu Ubaidah bernama Amir bin Abdillah bin Jarrah Al Qurasy dan memiliki kunyah Abu Ubaidah. Ia adalah seorang sahabat yang berperawakan tinggi, kurus dan berwajah tampan.
Orang yang melihatnya akan merasa senang dan membuat jiwa tenang dan ingin selalu berjumpa dengannya. Ia sangat tawadhu, pemalu, tetapi jika keadaan harus memaksa ia untuk bertindak dan berbuat, maka ia bergegas melakukan bagaikan singa yang hendak menerkam mangsanya.
Abdullah bin Umar bin Khaththab berkata; “Tiga orang yang merupakan pemuka orang Quraisy dan sangat dihormati akhlak mereka, mulia, pemalu, jika mereka berbicara kepada kalian tidak akan berdusta, jika kalian berbicara dengan mereka, merekapun tidak mendustakan kalian. Mereka adalah Abu Bakar as Siddiq, Utsman bin Affan dan Abu Ubaidah bin Jarrah”.
Abu Ubaidah termasuk orang yang pertama masuk agama islam. Ia masuk Islam setelah mendapat ajakan Abu Bakar As Siddiq, sehari setelah Abu Bakar menyatakan keislamannya. Setelah itu berturut-turut diikuti Abdurrahman bin Auf, Utsman bin Mad’uun dan Al Arqam bin Abi al Arqam.
Mereka semua masuk Islam di hadapan Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam dan mengumumkan keislaman mereka dan merekalah tonggak dan pilar umat ini.