Ahnaf Bin Qais Berguru Kepada Umar Bin Khattab (1)

Mesir jaman dulu
Mesir jaman dulu. (Foto: Net)

Moeslim.id | Pada masa awal khilafah Umar bin Khaththab, dimana para pahlawan dan tokoh kaum Ahnaf bin Qais, yaitu Bani Tamim, berlomba memacu kuda-kuda mereka yang perkasa dengan pedang terhunus yang berkilat-kilat.

Dari rumah-rumahnya di Ahsa dan Najd mereka keluar menuju Bashrah, untuk bergabung dengan pasukan muslimin yang telah berkumpul di sana, di bawah pimpnan Utbah bin Ghazwan.

Mereka hendak menghadapi Persia, berjihad fi sabilillah dan mengharapkan mardhatillah. Di tengah-tengah mereka ada seorang pemuda bernama Ahnaf bin Qais.

Suatu hari Utbah bin Ghazwan menerima surat dari amirul Mukminin Umar bin Khaththab meminta agar dikirim sepuluh orang prajurit utama dari pasukannya yang telah berjasa dalam perang. Amirul mukminin ingin mengetahui hal-ihwal pasukan Islam dan ingin meminta pertimbangan mereka.

Baca Juga:  Imam An Nawawi, Tawadhu, Qana’ah Namun Berwibawa

Perintah itupun segera dilaksanakan oleh Utbah. Beliau mengirim sepuluh orang prajuritnya yang terbaik kepada Amirul Mu’minin di Madinah, termasuk Ahnaf bin Qais. Lalu berangkatlah mereka menuju Madinah.