Benarkah Neil Armstrong Masuk Islam? Ini Faktanya

Benarkah Neil Armstrong masuk Islam. (Foto: Net)

Moeslim.id | Berita tentang Islam-nya Neil Armstrong, yang konon menjadi manusia pertama yang menginjakkan kaki di permukaan bulan, tidak ditemukan satu pun orang yang mengutip kabar itu atau menunjukkan referensi yang kredibel.

Cerita-cerita yang tersebar seperti itu kebanyakan hanyalah bohong belaka. Ini sepertinya adalah upaya yang disengaja untuk merusak reputasi agama ini di tengah umat Islam.

Mereka mengarang cerita palsu dengan beberapa detail yang menarik, yang menegaskan kebenaran agama ini atas agama lain, lalu mereka menyebarkan kisah Islam-nya orang-orang terkenal, seperti artis, atlet, dan lain-lain.

Baca Juga:  Kisah Pendeta Harun yang Diam-Diam Jadi Mualaf

Dalam cerita-cerita itu mereka mengutip sesuatu yang meneguhkan kebenaran Rasulullah á¹¢allallahu alaihi wasallam dan kebenaran risalahnya. Namun lama-kelamaan orang-orang akan mendustakan cerita tersebut.

Mungkin kabar tentang Islam-nya Armstrong ini termasuk dalam hal ini, karena memang dia salah satu orang terkenal di dunia. Terlebih lagi alasan masuk Islam-nya katanya karena dia mendengar azan di bulan, yang kemudian dia mendengar hal yang sama di Mesir.