
Usamah bin Zaid adalah salah seorang sahabat yang mendapat bimbingan langsung dari rumah Nabawi. Rasulullah shallallahu alaihi wasallam mendidiknya dan menumbuhkan jiwa kepemimpinan padanya.
Hasilnya, di usia 15 tahun ia memimpin pasukan besar untuk menghadapi Romawi. Satu kerajaan kuat dengan pengalaman militer yang panjang.
Ketika terjadi fitnah di tengah para sahabat, Usamah bin Zaid mengambil sikap untuk tidak ikut-ikutan dalam masalah tersebut. Ia tidak memihak kubu Ali. Tidak juga kubu Muawiyah.
Usamah wafat di akhir pemerintahan Muawiyah radhiallahu anhu. Ia sempat di Al Mizzah. Sebuah daerah yang terletak di Barat Damaskus. Setelah itu kembali ke Wadil Qura dan tinggal di sana. Akhirnya, ia Kembali ke Madinah dan wafat di kota suci tersebut.
Usamah bin Zaid wafat pada tahun 54 H. Ada pula pendapat yang mengatakan ia wafat pada tahun 61 H.(*)