MOESLIM.ID | Lajnah Pentashihan Mushaf Al Qur’an (LPMQ), Balitbang dan Diklat, Kementerian Agama menyediakan secara gratis 10 master mushaf Al Qur’an siap cetak.
Layanan tersebut diberikan untuk masyarakat yang akan mencetak mushaf Al Qur’an dan mengedarkannya di Indonesia.
“Ada 10 jenis master mushaf Al Qur’an. Kami sediakan bagi siapa saja yang ingin menerbitkan Al Qur’an di Indonesia secara cuma-cuma alias gratis,” kata Badan Litbang dan Diklat Kemenag Suyitno, Selasa (28/112023).
10 jenis master mushaf Al Qur’an tersebut sudah melalui serangkaian proses pentashihan atau pemeriksaan secara teliti, cermat, dan berulang-ulang oleh tim pentashih Al Qur’an Kemenag.
Layanan tersebut diberlakukan mengingat penyediaan master mushaf Al Qur’an siap cetak adalah bagian dari upaya pemerintah menjaga kesahihan mushaf Al Qur’an di Indonesia, terang Suyitno.