Moeslim.id | Bagian dari rangkaian roadshow yang sebelumnya telah berlangsung di Wajo, Padang, Tasikmalaya, dan Gunungkidul, Kementerian Agama (Kemenag) bekerja sama dengan MOSAIC menggelar Roadshow Wakaf Hutan di Aceh Tengah, Selasa (7/5/2025).
Program Wakaf Hutan telah mencapai 30 hektare di empat wilayah tersebut, terdiri dari 6 lokasi hutan wakaf yang sudah tersertifikasi dan 5 lokasi yang belum bersertifikasi.
Aceh Tengah dipilih sebagai wilayah strategis karena memiliki potensi hutan yang luas serta tingkat kesadaran masyarakat yang tinggi terhadap pelestarian lingkungan.
Berdasarkan data yang dihimpun, ratusan hektare lahan telah dimanfaatkan untuk gerakan penanaman pohon oleh warga setempat, termasuk komoditas kopi.
Kasubdit Bina Kelembagaan dan Kerja Sama Zakat dan Wakaf, Muhibuddin, mengatakan, program Wakaf Hutan merupakan bentuk integrasi nilai-nilai keagamaan dengan komitmen terhadap lingkungan.