
Beberapa tips menebalkan alis secara alami bisa dilakukan dengan mengonsumsi makanan kaya biotin, seperti kembang kol, kacang-kacangan, sayur-mayur, dan berries.
Gunakan minyak kemiri yang mengandung asam oleat, protein, asam amino, dan mineral. Oleskan minyak kemiri pada alis, pijat perlahan, dan diamkan semalaman.
Oleskan lidah buaya pada alis dan diamkan selama 45 menit. Lidah buaya mengandung senyawa aloin yang dapat meningkatkan pertumbuhan rambut.
Oleskan petroleum jelly pada alis dan diamkan semalaman. Petroleum jelly merupakan pelembap yang dapat membantu alis tumbuh panjang dan lebih penuh.
Bisa juga dengan menggunakan minyak rosemary yang dapat merangsang pertumbuhan rambut dengan cepat.
Gunakan susu murni untuk mengitamkan alis. Oleskan susu pada alis, biarkan selama 30 menit, dan bilas dengan air bersih.(*)








