Tips Mencegah dan Mengatasi Campak Secara Mandiri

Tips mengatasi campak
Tips mengatasi campak. (Foto: Net)

Moeslim.id | Campak merupakan penyakit yang amat menular dan bisa menyebabkan masalah kesehatan serius, terutama pada anak-anak. Bahkan, penyakit ini bisa menginfeksi paru-paru dan otak, dan terkadang bisa mematikan.

Kebanyakan dari mereka terjadi pada anak-anak di bawah usia 5 tahun, menurut laporan tersebut. Meski begitu, penyakit ini juga bisa menyerang orang dewasa, bila saat anak-anak belum pernah mengalaminya.

Penyakit campak merupakan infeksi virus yang ditandai dengan munculnya ruam di seluruh tubuh dan amat menular. Gejala penyakit ini biasanya mulai muncul sekitar satu hingga dua minggu setelah virus masuk ke dalam tubuh.

Baca Juga:  Cara Berbakti Kepada Kedua Orang Tua yang Sudah Wafat

Lantas, bagaimana caranya mengatasi campak pada anak? Sebenarnya prinsip penanganan penyakit ini dengan terapi suportif. Sebab, sistem imun secara alami akan melawan infeksi virus ini.

Penanganan campak pada anak yang bisa dilakukan di rumah yaitu memperbanyak konsumsi air putih untuk mencegah dehidrasi. Perbanyak istirahat dan hindari sinar matahari selama mata masih sensitif terhadap cahaya.