Karmanaci Khas Indonesia Timur yang Super Lezat

Karmanaci khas Indonesia timur. (Foto: Net)

MOESLIM.ID | Karmanaci adalah masakan yang menggunakan daging sapi khas dalam atau tenderloin sebagai bahan utamanya. Makanan ini diolah dengan bumbu dan rempah pilihan.

Ada juga tambahan berupa asam Jawa dan kecap manis dalam resep karmanaci khas Nusa Tenggara Timur (NTT) sebagai pemberi rasa khas sekaligus pencipta warna coklat yang menggoda.

Cara membuat karmanaci khas Indonesia timur ini tidak terlalu sulit dan bisa membuatnya dengan mencoba memasaknya di rumah.

Berikut ini membuat karmanaci khas Indonesia timur yang super lezat;

Baca Juga:  Rujak Cingur Khas Surabaya yang Lezat Kaya Rasa

Bahan-Bahan:

  • 500 gram daging sapi
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok teh asam jawa
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok makan gula pasir
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 500 ml air
  • 3 sendok makan minyak goreng