Abu Dzar Al Ghifari, Sahabat Nabi yang Zuhud dan Setia

Ilustrasi sahabat Abu Dzar Al Ghifari. (Foto: Net)

MOESLIM.ID | Abu Dzar Al Ghifari radhiallahu anhu bernama Jundub bin Junadah Al Ghifari. Ibunya bernama Ramlah binti Al Waqi’ah Al Ghifariyah, dan ibunya memeluk Islam.

Abu Dzar dilahirkan di Kabilah Ghifar. Sebuah kabilah yang terletak antara Mekah dan Madinah. Kabilah ini terkenal sebagai perampok. Mereka adalah begal bagi para musafir dan pedagang. Mereka merampas harta dengan paksa dan kekuatan.

Di masa jahiliyah, Abu Dzar adalah seorang pembegal, terkadang ia membegal sendirian tanpa rombongan. Dia sergap orang-orang dengan kudanya mereka di kegelapan pagi, bahkan tanpa tunggangan sekalipun. Seakan ia hewan buas yang menerkam. Ia lepaskan korbannya dalam kondisi hidup. Namun ia rampok apapun yang ia inginkan.

Baca Juga:  Kisah Pengkhianatan Yahudi Dari Bani Qainuqa

Kemudian, Abu Dzar memeluk Islam dan mengucapkan laa ilaaha illallah, dan dia tidak menyembah berhala lagi.

Abu Dzar memeluk Islam dan ia pun menempati kedudukan yang tinggi di tengah para sahabat. Di masa keislamannya, Nabi mempersaudarakannya dengan Al Mundzir bin Amr. Seorang sahabat yang berasal dari Bani Sa’adah. Al Mundzir adalah seseorang pemberani yang mengejar mati syahid.